-->

Internet dan Intranet

Internet dan Intranet - Pembaca sekalian pasti sudah mengenal dengan internet ataupun juga intranet. Namun tak sedikit pula yang tidak tahu pengertiannya. Nah, hal tersebut akan Espilen Blog bahas pada kesempatan kali ini, yaitu pengertian internet dan internet lengkap dengan pengenalan nya.

1. Internet
Internet singkatan dari Interconnected Networking yang berarti jaringan komputer yang saling terhubung, lebih jelasnya, pengertian internet adalah gabungan jaringan komputer diseluruh dunia yang membentuk suatu sistem jaringan informasi global. Dengan kata lain internet adalah jaringan komputer atau network yang membentuk jaringan interkoneksi yang terhubung melalui protocol TCP/IP yang jangkauannya sangat luas (internasional). Pengenalan nya, dalam sebuah internet kita dapat melakukan berbagai kegiatan seperti : blogging, chatting, Email, browsing, download, upload, bisnis online dan lain sebagainya.


Internet dan Intranet


Sejarah Internet
Seperti yang kami dapatkan dari Wikipedia, Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat di tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut ARPANET (Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX, kita bisa melakukan komunikasi dalam jarak yang tidak terhingga melalui saluran telepon.

Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol).

Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan.

Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu di tahun 1969, dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.

Oleh sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.

Dampak Positif
1. Internet sebagai media komunikasi
2. Internet sebagai media pertukaran data
3. Internet sebagai mesia untuk komunikasi
4. Kemudahan memperoleh informasi
5. Sumber informs yang luas
6. Kemudahan dalam berbisnis
7. Sebagai sumber penghasilan

Dampak negatif
1. Pornografi
2. Penipuan
3. Carding (Pemalsuan kartu kredit)
4. Terkena virus komputer



2. Intranet
Pengertian dari intranet dapat ditafsirkan sebagai bentuk privat dari internet yang penggunaannya terbatas pada suatu organisasi /perusahaan. Dengan kata lain, pengertian intranet adalah sebuah jaringan privat dengan sistem dan hierarki yang sama dengan internet namun tidak terhubung dengan jaringan internet dan hanya digunakan secara internal.



Fungsi Intranet yaitu digunakan untuk membantu alat dan aplikasi, misalnya kolaborasi dalam kerja sama (untuk memfasilitasi bekerja dalam kelompok dan telekonferensi) atau direktori perusahaan yang sudah canggih, penjualan dan alat manajemen hubungan dengan pelanggan, manajemen proyek dll, untuk memajukan produktivitas.

Fungsi dari Intranet juga digunakan sebagai budaya perusahaan perubahan platform. Sebagai contoh, sejumlah besar karyawan membahas isu-isu kunci dalam aplikasi forum intranet dapat menyebabkan ide-ide baru dalam manajemen, produktivitas, kualitas, dan isu-isu perusahaan lainnya.

Keuntungan
1. Membantu meningkatkan produktivitas kerja
2. Meningkatkan effisiensi waktu
3. Komunikasi dapat dilakukan secara tepat
4. Kemudahan sistem publikasi web
5. Efektifitas biaya 
6. Keseragaman informasi
7. Meningkatkan kerjasama

Kelemahan
1. Perlu pelatihan utuk mendidik anggota
2. Diperlukan tenaga ahli untuk membangun dan mengembangkan internet
3. Kemungkinan untuk mengirim hal yang kurang sopan
4. Informasi yang salah akan segera beredar



Demikianlah informasi mengenai Internet dan Intranet yang bisa disampaikan. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar

Administrasi Africa Album All About 7 America Android Application Letter Application Letter for Fresh Graduate Application Letter Manager Application Letter Sales and Marketing Article and Tips Artikel Asia Australia Awards BackPacker Bali Bisnis BlackBerry Cake cara memakai jilbab cara membuat blog cara memutihkan kulit cara menurunkan berat badan cerita cinta cerita humor cerita lucu cerita motivasi cerita pendek cerita rakyat cerpen cerpen cinta cerpen ibu cerpen lucu cerpen persahabatan cerpen romantis cerpen sedih cheat Cipto Junaedy contact Contoh contoh dan naskah contoh proposal Contoh Soal Contoh Surat Curriculum Vitae Daftar Riwayat Hidup / CV Diet Disclaimer Europe Fakta Menarik fakta tercepat Form Form Pendaftaran Form Sekolah foto lucu Fresh fun gambar lucu General Guest Relation Harga harga blackberry Harga Mesin History idm Indonesia Indonesiaku Internet Jawa Kalimantan Karya Tulis Kata Bijak kata cinta kata galau kata gombal kata indah kata lucu kata motivasi kata mutiara Kekaksih Kesehatan kirim karya Knowledge Komputer Kontes SEO Korea Kumpulan Lamaran Lamaran Kerja Lenovo Lifestyle Liverpool Liverpool FC Loker Lowongan Kerja Majelis Ta'lim Makalah Mantan Music Musik My Creativity Naskah Drama News NOAH Olahraga pantun Papua Parenting pendidikan Pengajian Penulisan Amplop Pidato Privacy Policy Profil Profile Properti Proposal puisi puisi alam puisi cinta puisi ibu puisi patah hati puisi persahabatan Quotes ramalan re expor Recommendation Letter Resep Resign Letter Review Samsung Sastra Sekolah Sepakbola Serba Serbi SMS Soccer Software Song Lyrics Sport Story Sulawesi Sumatra surat Surat Dinas surat expor surat impor Surat Izin Surat Izin Gangguan Surat Keterangan Surat Kontrak Surat Kuasa Surat Lamaran Bartender Surat Lamaran Kerja Surat Lamaran Pramugari Surat Lamaran Training Surat Lamaran Waiter Surat Niaga Surat Pemberitahuan Resign Surat Penawaran Surat Pengunduran Diri Surat Perjanjian Surat Permohonan Surat Pernyataan Surat Rekomendasi Surat Undangan Tahukah Anda Tangga Lagu Techno Technology Teknologi Timnas Indonesia Tips Interview Tips Membuat Surat TOP 10 TOP 7 ucapan selamat Undangan unik Unik - Aneh Unique update kata bijak update kata cinta update kata lucu update kata motivasi update kata mutiara Updates video lucu zodiak
Subscribe Our Newsletter