-->

2 Presiden RI Yang Dihilangkan Dalam Sejarah

 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgxvy9iJKOPviikqkyLNHWRCS2g14r7U_4s3tteI8njwUG5b7x9TDAilytQuuArMsQHG0sgC6s7ZC4gQBRVZd7cfxxcFdSJQTeLpZWzDUBatn8t1B2vJR-MxJnb0kqJl_qfl5_w2hqapsA/s1600/2jbrz3c.jpg


Mungkin masih banyak dari kita yang beranggapan bahwa Indonesia hingga saat ini baru dipimpin oleh 6 orang presiden, yaitu Soekarno, Soeharto, B.J. Habibie, Alm. K.H. Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Megawati Soekarnoputri, dan kini Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Namun hal itu ternyata keliru.

Indonesia, menurut catatan sejarah, hingga saat ini sebenarnya sudah dipimpin oleh 8 orang presiden. Lalu, siapa dua orang lagi yang pernah memimpin Indonesia ???
Dua tokoh yang terlewatkan itu adalah Sjafruddin Prawiranegara dan Mr. Assaat. Keduanya tidak disebut,
bisa karena alpa, tetapi mungkin juga disengaja.
Sjafruddin Prawiranegara adalah Pemimpin Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) ketika Presiden Soekarno dan Moh. Hatta ditangkap Belanda pada awal Agresi Militer II, sedangkan Mr. Assaat adalah Presiden RI saat Republik ini menjadi bagian dari Republik Indonesia Serikat (1949).

Pada tanggal 19 Desember 1948, saat Belanda melakukan Agresi Militer II dengan menyerang dan menguasai ibu kota RI saat itu di Yogyakarta, mereka berhasil menangkap dan menahan Presiden Soekarno, Moh. Hatta, serta para pemimpin Indonesia lainnya untuk kemudian diasingkan ke Pulau Bangka. Kabar penangkapan terhadap Soekarno dan para pemimpin Indonesia itu terdengar oleh Sjafrudin Prawiranegara yang saat itu menjabat sebagai Menteri Kemakmuran dan sedang berada di Bukittinggi, Sumatra Barat.


President Ke 2 Indonesia Sjafruddin Prawiranegara:




Keterangan:

Untuk mengisi kekosongan kekuasaan, Sjafrudin mengusulkan dibentuknya pemerintahan darurat untuk meneruskan pemerintah RI. Padahal, saat itu Soekarno - Hatta mengirimkan telegram berbunyi, "Kami, Presiden Republik Indonesia memberitakan bahwa pada hari Minggu tanggal 19 Desember 1948 djam 6 pagi Belanda telah mulai serangannja atas Iboe Kota Jogjakarta. Djika dalam keadaan pemerintah tidak dapat mendjalankan kewajibannja lagi, kami menguasakan kepada Mr. Sjafruddin Prawiranegara, Menteri Kemakmuran RI untuk membentuk Pemerintahan Darurat di Sumatra".

Namun saat itu telegram tersebut tidak sampai ke Bukittinggi. Meski demikian, ternyata pada saat bersamaan Sjafruddin Prawiranegara telah mengambil inisiatif yang senada. Dalam rapat di sebuah rumah dekat Ngarai Sianok Bukittinggi, 19 Desember 1948, ia mengusulkan pembentukan suatu pemerintah darurat (emergency government).
Gubernur Sumatra Mr. T.M. Hasan menyetujui usul itu "demi menyelamatkan Negara Republik Indonesia yang berada dalam bahaya, artinya kekosongan kepala pemerintahan, yang menjadi syarat internasional untuk diakui sebagai negara".

Pada 22 Desember 1948, di Halaban, sekitar 15 km dari Payakumbuh, PDRI "diproklamasikan". Sjafruddin duduk sebagai ketua/presiden merangkap Menteri Pertahanan, Penerangan, dan Luar Negeri, ad. interim. Kabinet-nya dibantu Mr. T.M. Hasan, Mr. S.M. Rasjid, Mr. Lukman Hakim, Ir. Mananti Sitompul, Ir. Indracahya, dan Marjono Danubroto. Adapun Jenderal Sudirman tetap sebagai Panglima Besar Angkatan Perang.

Sjafruddin menyerahkan kembali mandatnya kepada Presiden Soekarno pada tanggal 13 Juli 1949 di Yogyakarta. Dengan demikian, berakhirlah riwayat PDRI yang selama kurang lebih delapan bulan melanjutkan eksistensi Republik Indonesia.


President ke 3 kita Mr.Assaat:



Quote:
Kutip dari Omongannya "adhree"
for Keterangan:
Dalam perjanjian Konferensi Meja Bundar (KMB) yang ditandatangani di Belanda, 27 Desember 1949 diputuskan bahwa Belanda menyerahkan kedaulatan kepada Republik Indonesia Serikat (RIS).
RIS terdiri dari 16 negara bagian, salah satunya adalah Republik Indonesia. Negara bagian lainnya seperti Negara Pasundan, Negara Indonesia Timur, dan lain-lain. Karena Soekarno dan Moh. Hatta telah ditetapkan menjadi Presiden dan Perdana Menteri RIS, maka berarti terjadi kekosongan pimpinan pada Republik Indonesia.

Assaat adalah Pemangku Sementara Jabatan Presiden RI. Peran Assaat sangat penting. Kalau tidak ada RI saat itu, berarti ada kekosongan dalam sejarah Indonesia bahwa RI pernah menghilang dan kemudian muncul lagi. Namun, dengan mengakui keberadaan RI dalam RIS yang hanya beberapa bulan, tampak bahwa sejarah Republik Indonesia sejak tahun 1945 tidak pernah terputus sampai kini. Kita ketahui bahwa kemudian RIS melebur menjadi Negara Kesatuan Republik Indonesia tanggal 15 Agustus 1950. Itu berarti, Assaat pernah memangku jabatan Presiden RI sekitar sembilan bulan.

Nah para pembaca, dengan demikian, SBY adalah presiden RI yang ke-8.
Urutan Presiden RI yang "kronologis" adalah sebagai berikut : Soekarno (diselingi oleh Sjafruddin Prawiranegara dan Assaat), Soeharto, B.J. Habibie, (Alm.) KH. Abdurrahman Wahid, Megawati Soekarnoputri, dan Susilo Bambang Yudhoyono

Posting Komentar

Administrasi Africa Album All About 7 America Android Application Letter Application Letter for Fresh Graduate Application Letter Manager Application Letter Sales and Marketing Article and Tips Artikel Asia Australia Awards BackPacker Bali Bisnis BlackBerry Cake cara memakai jilbab cara membuat blog cara memutihkan kulit cara menurunkan berat badan cerita cinta cerita humor cerita lucu cerita motivasi cerita pendek cerita rakyat cerpen cerpen cinta cerpen ibu cerpen lucu cerpen persahabatan cerpen romantis cerpen sedih cheat Cipto Junaedy contact Contoh contoh dan naskah contoh proposal Contoh Soal Contoh Surat Curriculum Vitae Daftar Riwayat Hidup / CV Diet Disclaimer Europe Fakta Menarik fakta tercepat Form Form Pendaftaran Form Sekolah foto lucu Fresh fun gambar lucu General Guest Relation Harga harga blackberry Harga Mesin History idm Indonesia Indonesiaku Internet Jawa Kalimantan Karya Tulis Kata Bijak kata cinta kata galau kata gombal kata indah kata lucu kata motivasi kata mutiara Kekaksih Kesehatan kirim karya Knowledge Komputer Kontes SEO Korea Kumpulan Lamaran Lamaran Kerja Lenovo Lifestyle Liverpool Liverpool FC Loker Lowongan Kerja Majelis Ta'lim Makalah Mantan Music Musik My Creativity Naskah Drama News NOAH Olahraga pantun Papua Parenting pendidikan Pengajian Penulisan Amplop Pidato Privacy Policy Profil Profile Properti Proposal puisi puisi alam puisi cinta puisi ibu puisi patah hati puisi persahabatan Quotes ramalan re expor Recommendation Letter Resep Resign Letter Review Samsung Sastra Sekolah Sepakbola Serba Serbi SMS Soccer Software Song Lyrics Sport Story Sulawesi Sumatra surat Surat Dinas surat expor surat impor Surat Izin Surat Izin Gangguan Surat Keterangan Surat Kontrak Surat Kuasa Surat Lamaran Bartender Surat Lamaran Kerja Surat Lamaran Pramugari Surat Lamaran Training Surat Lamaran Waiter Surat Niaga Surat Pemberitahuan Resign Surat Penawaran Surat Pengunduran Diri Surat Perjanjian Surat Permohonan Surat Pernyataan Surat Rekomendasi Surat Undangan Tahukah Anda Tangga Lagu Techno Technology Teknologi Timnas Indonesia Tips Interview Tips Membuat Surat TOP 10 TOP 7 ucapan selamat Undangan unik Unik - Aneh Unique update kata bijak update kata cinta update kata lucu update kata motivasi update kata mutiara Updates video lucu zodiak
Subscribe Our Newsletter